Marketing Management untuk Pricing Strategy

Marketing Management untuk Pricing Strategy


Marketing management mempunyai banyak hal yang bisa mempengaruhi agar pemasaran yang dilakukan dapat berjalan dengan baik. Seperti yang termasuk dalam pemasaran adalah management untuk membuat harga yang tepat untuk produk yang dijual. Penentuan harga mempunyai banyak pertimbangan yang perlu diperhatikan, sehingga bisa mendapatkan harga jual yang tepat. Beberapa cara yang bisa digunakan untuk menentukan harga jual yang tepat adalah sebagai berikut ini:

Melakukan Riset Pasar Terlebih Dahulu

Hal yang bisa diperhatikan untuk menentukan harga yang tepat dari produk yang dimiliki maupun jasa yang ingin ditawarkan adalah dengan melakukan riset pasar terlebih dahulu. Sama seperti ketika akan membeli produk, di mana sebagai konsumen akan perlu untuk membandingkan harga terlebih dahulu.

Bagi produsen yang menjual produk atau jasa juga perlu melakukan perbandingan dengan harga pasar. Bandingkan harga yang akan diset atau ditetapkan dengan harga yang juga diberikan oleh kompetitor. Dengan mengetahui harga di pasaran dan juga membandingkannya dengan kompetitor, maka dapat membantu untuk bisa mendapatkan harga yang tepat bisa didapatkan.

Memperhatikan Target Pasar

Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan dalam marketing management untuk menentukan harga produk yang dipunyai adalah dengan memperhatikan target pasar. Anda tentunya mempunyai segmentasi dari target pasar yang merupakan sasaran konsumen yang dituju untuk membeli produk yang Anda tawarkan.

Dalam penentuan harga produk tersebut, tentunya akan sangat dipengaruhi oleh kemampuan yang dipunyai oleh target pasar. Apabila mempunyai target pasar di wilayah tertentu yang mempunyai UMR kecil misalnya, tentunya perlu untuk memberikan harga yang bisa terjangkau dari target pasar tersebut. Oleh karena itulah untuk menentukan harga perlu memperhatikan target pasar yang dipunyai.

Melakukan Analisa Biaya Produksi yang Dikeluarkan

Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan untuk menentukan harga produk juga dari analisa biaya produksi yang dikeluarkan. Harga produksi tersebut akan mempengaruhi nilai, kualitas, dan juga tentunya harga yang akan ditetapkan di pasaran. Tentunya Anda tidak bisa menentukan harga yang lebih murah atau kecil dari harga biaya produksi yang telah dikeluarkan karena akan mendapatkan kerugian.

Oleh karena itulah agar produksi dapat berjalan dengan lancar dan tidak terhambat, maka penting sekali untuk bisa melakukan analisa biaya produksi yang dikeluarkan untuk bisa menentukan biaya produk yang akan diberikan untuk konsumen.

Menggunakan Trik Psikologis Harga Produk

Hal selanjutnya yang bisa digunakan dalam marketing management yang dapat untuk mempengaruhi harga yang ditawarkan adalah dengan menggunakan trik psikologis harga produk yang diberikan. Misalnya barang yang dijual dengan harga diskon akan bisa memberikan urgensi untuk bisa membeli sehingga akan bisa mendapatkan harga yang lebih murah. Hal tersebut bisa digunakan untuk menarik pembeli agar bisa tertarik untuk membeli barang yang ditawarkan dengan harga yang lebih murah dari biasanya.

Selain itu pemberian voucher, beli 1 gratis 1, dan juga hal lainnya juga menjadi trik psikologis yang dapat digunakan sehingga menarik konsumen untuk bisa membeli dengan segera agar bisa mendapatkan keuntungan karena mendapatkan harga yang lebih murah. Terapkan trik psikologis untuk menentukan harga produk dalam marketing penentuan harga produk yang dijual.

Memperhatikan Keuntungan yang Bisa Didapatkan

Marketing untuk menentukan harga produk yang tepat selanjutnya juga bisa dipengaruhi oleh keuntungan yang bisa didapatkan. Margin keuntungan yang didapatkan tersebut bisa dipengaruhi oleh banyak hal. Anda bisa untuk melihat barang-barang yang mendapatkan keuntungan yang nilainya tinggi, di mana hal tersebut karena turut menawarkan nilai dari produk. Hal tersebut membuat keuntungan yang didapatkan akan menjadi lebih tinggi.

Sebaliknya, apabila nilai produk bukan merupakan kekuatan utama yang dipunyai maka biasanya harga produk yang ditawarkan menjadi lebih murah. Margin keuntungan produk yang didapatkan tersebut dipengaruhi oleh seberapa banyak keuntungan yang mungkin Anda dapatkan, sehingga bisa memberikan harga penjualan yang tepat.

Melakukan Evaluasi Harga Secara Berkala

Hal terakhir yang bisa dilakukan dalam menentukan strategi untuk memberikan harga produk atau jasa yang Anda tawarkan dengan tepat adalah dengan memperhatikan mengenai perubahan kondisi yang dipunyai. Anda perlu melakukan evaluasi harga yang dapat dilakukan secara berkala, di mana Anda bisa untuk memperhatikan mengenai perubahan yang terjadi sehingga memberikan harga yang tepat untuk produk yang dijual. Dengan evaluasi rutin yang dilakukan tersebut juga bisa dilakukan penyesuaian untuk memberikan harga yang lebih tepat sesuai perubahan yang terjadi.

Di atas merupakan beberapa cara yang bisa digunakan untuk menentukan harga jual yang tepat. Marketing management bisa memberikan kemampuan untuk bisa menentukan harga dengan strategi untuk menentukan harga produk yang dipunyai. Ikuti pelatihan marketing termasuk juga menentukan harga produk, branding, strategi untuk menonjolkan produk, melakukan analisa kompetitor, dan juga lainnya yang ada di Prasmul-ELI. Daftar sekarang juga pelatihan bersertifikat marketing di website Prasmul-ELI atau cukup hubungi kontak +62 811 1991 1168.

No comments